ChatBot

Optimis Peroleh Unggul, Jurusan Teknik Informatika kembali hadirkan pakar LAM-INFOKOM


Thursday, 06 April 2023, 00:04 AM
Admin Informatika
0 Comment

Optimis Peroleh Unggul, Jurusan Teknik Informatika kembali hadirkan pakar LAM-INFOKOM

 

Rabu pagi (5-4), Jurusan Teknik Informatika kembali hadirkan Prihandoko, S.Kom, MIT, PhD. sebagai pakar LAM-INFOKOM untuk meninjau kesiapan untuk menghadapi LAM-INFOKOM tahun ini. Kegiatan ini dihadiri juga oleh Wakil Rektor 1 UIN Sunan Gunung Djati Bandung Prof. Dr. H. Rosihon Anwar, M.Ag, Ketua LPM Dr. Ija Suntana, M.Ag, Ketua LP2M Dr. Husnul Qodim, M.Ag, Ketua SPI Dr. Syamsudin, M.Ag, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Dr. Hj. Hasniah Aliyah, M.Si, para Dosen dan Tenaga Kependidikan.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor 1 Prof. Dr. H. Rosihon Anwar, M.Ag menyampaikan bahwa segenap pimpinan Universitas mendukung sepenuhnya kemajuan dari prodi khususnya Teknik Informatika yang akan menghadapi akreditasi LAM-INFOKOM dalam waktu dekat ini untuk memperoleh Unggul.

Dalam sesi diskusi Prihandoko, S.Kom, MIT, PhD menegaskan bahwa kurikulum OBE merupakan salah satu komponen penilaian yang sangat penting khususnya dalam Akreditasi LAM Infokom dan juga dapat menjadi indikator kualitas lulusan. Karenanya, kurikulum tersebut perlu benar-benar dikaji sehingga dapat menghasilkan lulusan yang mampu berkembang dan berkompetensi di industri. Saran dan masukkan tersebut menjadi pertimbangan bagi prodi untuk mengembangkan kurikulum yang lebih baik. Selain itu, beliau menyampaikan hal-hal yang perlu diperbaiki dari dokumen LED dari mulai tata tulis hingga konten yang disajikan.


Share this Post: